Denpasar, Gesuri.id - Wajahnya sudah tak asing lagi di PDI Perjuangan. Sebagai kepala daerah yang sarat prestasi, Bupati Banyuwangi Azwar Anas menjadi salah satu tokoh yang menyedot perhatian Kongres V PDI Perjuangan.
Ia dikenal karena gagasan dan visi besar dalam memimpin Kabupaten Banyuwangi. Tangan dinginnya berhasil membawa banyak perubahan hingga mengubah citra Banyuwangi yang selama ini dikenal sebagai daerah santet, menjadi daerah yang kaya dengan budaya dan destinasi wisata.
Di Kongres V PDI Perjuangan, Azwar Anas didapuk menjadi Sekretaris Komisi V, atau komisi yang membahas masalah tata kelola partai. Di dalamnya diatur Program membangun kekuatan politik dan memperkokoh fondasi PDI Perjuangan sebagai Partai Pelopor yang dibagi lagi menjadi lima item.
Kelima item untuk memperkokoh fondasi partai sebagai Partai Pelopor ialah: Pengembangan Ideologi, teori pergerakan dan taktik perjuangan. Kemudian pola rekrutmen dan kaderisasi partai. Penguatan organisasi dan struktur partai. Siklus manajemen partai. Pengadaan dan pengelolaan sumber daya keuangan partai, sarana dan prasarana.
Sebagai Sekretaris Komisi V, saat ditemui Gesuri.id di sela Kongres V PDI Perjuangan, Azwar Anas enggan menanggapi pembahasan Komisi V lebih detail karena merupakan dapur atau rahasia partai.