Bang Doel Keluarkan Jurus untuk Antisipasi Musim Kemarau Jakarta

Ya, ini arti kelola. Makanya kenapa Bang Fauzi, Bang Foke itu sudah punya konsep bikin bendungan. Bendungan yang ada di sekitar Jakarta.
Jum'at, 13 September 2024 08:16 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Bakal calon wakil gubernur DKI (Bacawagub) Jakarta Rano Karno atau biasa disapa Bang Doel kembali menyapa warga Jakarta. Kali ini Jalan Malioboro, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Sabtu (7/9).

Di mana ada warga yang menyampaikan keluhan musim kemarau yang membuat kesulitan mendapatkan air bersih. Terkait hal itu Bang Doel berjanji akan memaksimalkan waduk yang ada di Jakarta guna mengatasi hal tersebut.

Ya, ini arti kelola. Makanya kenapa Bang Fauzi, Bang Foke itu sudah punya konsep bikin bendungan. Bendungan yang ada di sekitar Jakarta, kata Rano.

Misalnya kemarin di Ciawi, itu untuk apa? Menampung air Jakarta kering, buka. Makanya sistemnya kan buka, buka tutup, buka tutup. Itu intinya, bukan untuk irigasi persawahan, Jakarta gak ada sawah. Tapi intinya untuk sumber air bakunya. Itu utamanya, ujarnya menambahkan.

Lebih jauh Bang Doel mengharapkan rekan-rekan DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDI Perjuangan untuk mencatat segala aspirasi dan keluhan masyarakat di tiap wilayah. Dengan begitu dirinya bersama Mas Pram akan membuat sejumlah program untuk menyelesaikan permasalahan itu.

Baca juga :