Banyu Biru Dorong Pelaku Wisata di Mojokerto Melek Teknologi Digital

Banyu Biru mengajak para pengelola tempat wisata bisa terus berkomitmen dalam pengembangan pariwisata.
Sabtu, 19 April 2025 03:43 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VII DPR RI, Banyu Biru Djarot, mendorong kelompok sadar wisata dan pengelola wisata di Kabupaten dan Kota Mojokerto untuk melakukan promosi berbasis digital.

Kami mendorong supaya pelaku wisata tersebut menggunakan digital marketing (pemasaran) supaya wisata yang ada di wilayah Mojokerto ini bisa dikenal lebih luas, katanya di sela kegiatan bimbingan teknis strategi pemasaran pariwisata Nusantara melalui digital marketing di salah satu hotel di Mojokerto, Jumat.

Baca:GanjarPranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas

Banyu Biru mengajak para pengelola tempat wisata bisa terus berkomitmen dalam pengembangan pariwisata di daerahnya dengan memperluas pemasaran melalui media sosial berbasis digitalisasi.

Baca juga :