Bertemu Imam Besar Al-Azhar Mesir, Puan Bicara Soal Pancasila Hingga Dukungan ke Palestina

Saya sangat menghargai upaya Yang Mulia dalam mengembangkan nilai toleransi dan persaudaraan
Jum'at, 12 Juli 2024 09:58 WIB Jurnalis - Haerandi

Mesir, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani menerima kunjungan Imam Besar Al-Azhar Republik Arab Mesir, Prof Dr Mohamed Ahmed Al-Tayeb ke Gedung DPR. Dalam pertemuan bilateral itu, Puan dan Sheikh Ahmed berbicara mengenai sejumlah isu, mulai dari nilai toleransi, perempuan dalam politik, hingga dukungan untuk kemerdekaan Palestina.

Pertemuan antara Puan dan Sheikh Ahmed Al-Tayeb digelar di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/7/2024). Kedatangan Sheikh Ahmed disambut Puan di pintu masuk Gedung Nusantara lalu mereka sempat foto bersama.

Setelahnya, pertemuan dilakukan secara tertutup selama 30 menit. Dalam pertemuan itu, Puan didampingi oleh Anggota DPR RI yang juga Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah dan Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Diah Pitaloka. Sementara Sheikh Ahmed hadir bersama sejumlah jajaran Universitas Al-Azhar Mesir.

Yang Mulia Grand Sheikh, saya ucapkan terima kasih atas kesediaan Yang Mulia untuk dapat melakukan kunjungan ke DPR RI, kata Puan mengawali sambutannya.

Puan kemudian menceritakan sejarah Gedung Nusantara yang juga dikenal dengan sebutan Gedung Kura Kura itu.

Gedung DPR RI ini merupakan gedung bersejarah di Indonesia. Gedung DPR ini digagas oleh Presiden pertama RI bapak Sukarno pada tahun 1965. Gedung utama pada kompleks ini mencerminkan adanya kepakan sayap burung yang akan terbang, jelas cucu Bung Karno tersebut.

Baca juga :