Bintang Pantau Langsung Kasus Perdagangan Anak di Bandung

Kasus penculikan, pencabulan dan perdagangan anak perempuan berusia 14 tahun di Kota Bandung, Jawa Barat.
Kamis, 06 Januari 2022 10:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bintang Puspayoga memantau langsung penanganan kasus penculikan, pencabulan dan perdagangan anak perempuan berusia 14 tahun di Kota Bandung, Jawa Barat.

Pemantauan dilakukan untuk memastikan pemenuhan hak dan perlindungan bagi korban anak dan pelaku anak.

Kasus yang sedang ditangani ini adalah kasus yang sangat miris, karena tidak hanya korbannya yang berusia anak tapi salah satu pelakunya juga berusia anak. Anak-anak yang berhadapan dengan hukum (ABH) ini tentu harus sama-sama mendapatkan perlindungan khusus dari kita semua, kata Menteri Bintang melalui siaran pers, di Jakarta, Rabu (5/1).

Baca:BintangSiap Koordinasi Dengan DPR RI Terkait RUU TPKS

Baca juga :