Bintang Pus­payoga: Judi Online Picu Tindak Pidana Perdagangan Orang di Indonesia

Saat ini mayoritas kasus TPPO melalui pekerja migran sebagai pekerja rumah tangga melalui pemagangan.
Kamis, 01 Agustus 2024 14:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Menteri PPPA, Bintang Puspayoga merinci, sebanyak 252 orang di antara korban TPPO berusia dewasa, sedangkan 206 lainnya anak-anak. Ia mencatat, ada 458 orang yang menjadi korbanTindak Pidana Perdagangan Orang(TPPO) di Indonesia pada 2023.

Angka korban TPPO itu berdasarkan data yang terhimpun dalamSistem Informasi OnlinePerlindungan Perempuan dan Anak (Simfoni PPA).

Saat ini mayoritas kasus TPPO melalui pekerja migran sebagai pekerja rumah tangga melalui pemagangan. Tapi yang baru-baru ini terjadi melalui judionline, kata Bintang dalam acara Peringatan Hari Dunia Anti Perdagangan Orang 2024, Selasa (30/7/2024).

Menurutnya, berbagai modus operandi TPPO terus berkembang dari waktu ke waktu. Pasalnya, TPPO merupakan kejahatan transnasional yang melibatkan jaringan lintas negara.

Jadi, kelompok pelaku kejahatannya berasal dari negara yang berbeda-beda, ucapnya.

Baca juga :