Medan, Gesuri.id - Pemerintah Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, akan membangun tempat pengolahan sampah (TPS) dengan metode sanitary landfill, sehingga bisa memanfaatkan sampah menjadi produk yang bernilai ekonomi.
Pemerintah Kota Medan bersama Kabupaten Deli Serdang dan Provinsi Sumut sudah menyiapkan lahan 50 hektar di Telun Kenas, Deli Serdang. Mudah-mudahan terlaksana dengan cepat, kata Wali Kota Medan Bobby Nasution saat pilot project penanganan dan penanggulangan sampah di TPA Terjun, Medan, Sabtu (3/7).
Sistem sanitary landfill ini berguna untuk mengurangi bau dari sampah yang mengalami pembusukan di dalam tanah. Teknik ini juga menghambat terbuangnya gas metana ke udara yang menjadi sumber bau dari sampah yang membusuk tersebut.
Baca:Eri Siapkan Ratusan Peti Mati Untuk Jenazah Pasien COVID-19