Jakarta, Gesuri.id -Presiden RI Kelima Megawati Soekarnoputri menyebut bahwa pemimpin strategik bukanlah sosok yang suka melakukan pencitraan semata. Namun haruslah yang turun ke bawah dan langsung bersentuhan dengan rakyat kecil.
Kepemimpinan strategik juga tidak bisa berdiri atas dasar pencitraan, kata Megawati.
Baca:Mega Yakin Kepemimpinan Strategik Pancasilais Atasi Disrupsi
Hal itu disampaikan Megawati saat menyampaikan orasi ilmiah pengukuhan gelar profesor kehormatan (Guru Besar Tidak Tetap) Ilmu Pertahanan bidang Kepemimpinan Strategik dari Universitas Pertahanan (Unhan) RI, Jumat (11/6).
Mengutip Jim Collins, Megawati mengatakan kepemimpinan strategik merupakan kepemimpinan yang membangun organisasi, yang jauh lebih penting daripada sekedar popularitas diri.