Jakarta, Gesuri.id - Bupati Malang, HM Sanusi berencana menggratiskan biayakesehatan. Adapun yang digratiskan ini ialah pemeriksaan kesehatan hingga biaya melahirkan bagi warga Kabupaten Malang.
Lokasinya ada di tiap Puskesmas dan juga RSUD milik Pemkab Malang. Di tiap Puskesmas atau RSUD itu, baik bersalin atau memeriksa kesehatan bakal gratis. Hal itu disampaikan Sanusi usai sidang paripurna DPRD Kabupaten Malang.
Nanti seluruh warga masyarakat Kabupaten Malang nanti bisa periksa gratis di tiap Puskesmas dan di RSUD. Sedangkan melahirkan kita gratiskan, kata Sanusi, pada Selasa (4/3/2025).
Politisi PDI Perjuangan itu menjelaskan, syaratnya untuk bisya kesehatan gratis ini tidak harus mempunyai BPJS.
Bagi warga yang tidak mampu bisa langsung menggunakan surat keterangan tidak mampu (SKTM) saja. Selain itu, pemohon pengobatan gratis atau bersalin gratis itu harus ber-KTP Kabupaten Malang.