Charles Honoris Harap Program Makan Bergizi Gratis Bantu Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Program makan bergizi gratis diharapkan dapat optimal dalam mendukungan mweujudkan visi Indonesia Emas 2045.
Selasa, 22 Oktober 2024 06:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Anggota DPR RI Charles Honoris berharap program makan bergizi gratis dapat optimal dalam mendukungdan mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Itu disampaikannya dalam rangka mengapresiasi salah satu program pemerintahan Prabowo-Gibran.

Harapan kami, tentunya dengan pemerintahan yang baru akan dibentuk nanti, pemerintah bisa fokus memperbaiki kondisi gizi anak-anak Indonesia, membangun manusia Indonesia, ujarnya, Senin (21/10/2024).

Sehingga, kata Charles, sumber daya manusia Indonesia bisa siap untuk menghadapi Indonesia Emas 2045.

Charles meyakini bahwa perbaikan gizi sangat berperan penting memastikan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia bertambah baik.

Baca juga :