Cornelis Duga Edy Mulyadi Ingin Batalkan Pemindahan IKN! 

Cornelis menyatakan, Pemerintah dan DPR telah sepakat, dan setuju soal pemindahan IKN ke Kalimantan Timur.
Kamis, 27 Januari 2022 10:30 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI Cornelis menanggapi Edy Mulyadi yang pernyataannya viral tentang pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Penajam, Kalimantan Timur.

Pernyataannya menuai berbagai kecaman, terutama dari masyarakat Kalimantan.

Saudara Edy Mulyadi berpura-pura, atau memang tidak paham. Kalimantan pulau terbesar ketiga dunia dengan luas 743.330 km yang ditempati tiga negara, yakni Indonesia, Malaysia, dan Brunei. Dalam posisinya ini, Kalimantan lebih dari pulau mana pun di Nusantara. Sangat strategis,ujar Cornelis.

Jika dikatakan tempat jin buang anak, itu tidak menggambarkan fakta, kata mantan Gubernur Kalimantan Barat itu.

Baca:SoalEdy Mulyadi, Kapitra: Perlu Dicambuk Baru Sadar

Baca juga :