Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto mendukung penuh keseriusan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) dalam menekan praktik kartel yang terjadi di industri minyak goreng tanah air.
DPR akan mengawasi. KPPU harus didukung untuk melawan kartel minyak goreng ini, kata politisi PDI Perjuangan ini di Jakarta, Jumat (22/7).
Baca:Gilbert Dorong BUMD Bangun PabrikMinyak Goreng
Darmadi menuturkan, dukungan perlu diberikan karena persoalan kartel minyak goreng diduga melibatkan korporasi dengan kekuatan besar.