Jakarta, Gesuri.id - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Dony Maryadi Oekon meminta PT Pertamina lebih matang menghadai musik mudik Lebaran tahun 2022.
Selain peningkatan konsumsi BBM, politisi PDI Perjuangan tersebut mengatakan dampak antusiasme masyarakat untuk mudik tahun ini berpotensi mengulang insiden tragis yang terjadi di pintu keluar tol Brebes Timur dan dikenal dengan Brexit (Brebes Exit) pada bulan Juli 2016 lalu, dimana kemacetan total yang terjadi selama lebih dari 20 jam itu hingga menyebabkan 17 orang meninggal dunia.
Baca:Sadarestuwati Ingatkan Jangan Sampai Tragedi Brexit Terulang
Mengingat kejadian itu, Dony menilai bahwa lancarnya ketersediaan BBM bagi arus kendaraan yang lewat, bisa jadi langkah untuk mengantisipasi kejadian tersebut terulang kembali.