DPP PDI Perjuangan Bidang Perempuan dan Anak Tabur Bunga, Tahlil, dan Doa Bersama di Makam RA Kartini

Hari Kartini ditetapkan secara resmi melalui keputusan Presiden Republik Indonesia, nomor 108 tahun 1964.
Senin, 21 April 2025 22:25 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Perempuan dan Anak, Bintang Puspayoga mengatakan bangsa Indonesia khususnya kaum Perempuan Indonesia setiap tanggal 21 April memperingati hari kelahiran Raden Ayu Adhipati Kartini, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Raden Ajeng Kartini.

R.A. Kartini merupakan Pahlawan Nasional, seorang pejuang kemerdekaan Indonesia dan pahlawan perempuan yang harum namanya sepnajang masa ini lahir tepat tgl 21 April 1879 di Jepara Jawa Tengah.

Hari Kartini ditetapkan secara resmi melalui keputusan Presiden Republik Indonesia, nomor 108 tahun 1964, dan di tanda tangani oleh Presiden Republik Indonesia Bpk Ir. SOEKARNO pada 2 Mei 1964, yang di dalamnya memuat penetapan R.A. Kartini sebagai Pahlawan Kemerdekaan Nasional.

Peringatan hari kartini yang setiap tahunnya dilaksanakan oleh DPP PDI Perjuangan di tahun 2025 ini dilaksanakan di Makam Pahlawan Perempuan Nasional RA Kartini di Rembang.

Baca juga :