Ambon, Gesuri.id - DPRD Maluku menggelar rapat paripurna istimewa pengumuman hasil penetapan pasangan calon gubernur/wagub terpilih masa jabatan tahun 2019-2024 dipimpin ketua DPRD setempat, Edwin Adrian Huwae.
Berdasarkan surat edaran Mendagri nomor 100/140/SJ diamanatkan bahwa DPRD provinsi mengumumkan dalam rapat paripurna istimewa hasil penetapan paslon gubernur-wagub terpilih oleh KPU provinsi sebelum disampaikan kepada Presiden melalui Mendagri, kata Edwin di Ambon, Rabu (15/8).
Baca:Barnabas Tengah Godok Figur Kabinet
Selain itu dalam rapat paripurna juga diumumkan akhir masa jabatan gubernur dan wagub masa bakti sebelumnya.
Usul pengesahan dan pengangkatan oleh DPRD kepada Presiden melalui Menteri Dalam Negeri, berarti daerah dan rakyat Maluku telah memiliki pemimpin yang baru untuk periode lima tahun ke depan.