Dwi Rio Sambodo Merasa Aneh dengan Larangan Pemerintah Pusat Soal Program Sarapan Gratis Pramono 

Program Pramono ini terpaksa dibatalkan karena bersinggungan dengan kebijakan Presiden RI Prabowo Subianto soal makan bergizi gratis (MBG).
Senin, 17 Maret 2025 14:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jakarta merasa heran dengan batalnya kebijakan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung soal sarapan bergizi gratis.

Diketahui, program Pramono ini terpaksa dibatalkan karena bersinggungan dengan kebijakan Presiden RI Prabowo Subianto soal makan bergizi gratis (MBG).

Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRDJakarta DwiRioSambodo merasa aneh dengan larangan pemerintahpusat soal program Pramono tersebut.

Dia memandang, program yang ditujukan untuk menyehatkan anak-anak terutama dari golongan yang tidak mampu dimonopoli pemerintah pusat.

Sebenarnya ini agak aneh, kenapa upaya menyehatkan anak anak khususnya dari golongan tidak mampu melalui program makan bergizi hanya menjadi wewenang pemerintahpusat, kata Rio, dikutip Minggu (16/3/2025).

Baca juga :