Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi B DPRD Jakarta Dwi Rio Sambodo meminta Dinas Perhubungan Jakarta agar transparan terkait peserta Program Mudik Gratis 2025 agar tiket yang disediakan terdistribusi kepada warga yang berhak.
Distribusi tiket harus merata dan inklusif, mencakup seluruh wilayah, termasuk daerah pinggiran, dengan sistem pendaftaran yang mudah diakses dan bebas dari diskriminasi, kata Rio di Jakarta, dikutip Sabtu(15/3).
Menurut dia, dengan telah habisnya tiket yang disediakan pada Program Mudik Gratis Pemerintah Provinsi DKI Jakarta 2025 menunjukkan masyarakat antusias pada program tersebut.
Ia berharap program tersebut bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang berpenghasilan rendah dan ingin pulang kampung pada Lebaran 2025 atau Idul Fitri 1446 Hijriah. Pihaknya menyambut baik inisiatif ini karena sejalan dengan semangat keadilan sosial.
Namun, kuota yang tersedia masih terbatas dibandingkan jumlah peminat sehingga perlu evaluasi untuk menambah kuota atau anggaran di masa depan agar lebih banyak masyarakat yang terbantu, ujarnya.