Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto, mengantisipasi terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Provinsi Jambi saat ini, sejumlah pihak terkait mulai melakukan pencegahan dini.
Dalam mengantisipasi Karhutla di Provinsi Jambi tahun 2024 ini, Politisi PDI Perjuangan itu minta semua pihak ikut bersinergi dan komitmen, dalam mencegah terjadinya Karhutla di Provinsi Jambi.
Seperti diketahui, saat ini Jambi sudah memasuki musim kemarau dan dengan catatan terjadinya Karhutla di beberapa wilayah yang ada di Provinsi Jambi.
Selain itu juga, jumlah titik panas pun terpantau makin hari terus saja mengalami peningkatan. Bahkan, pada Bulan Juli 2024 ini, sudah terpantau sebanyak 372 titik panas yang tersebar di kabupaten dan kota di Provinsi Jambi.
Untuk itu, Ia mengajak seluruh pihak untuk mengantisipasi terjadinya Karhutla di Provinsi Jambi.