Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi V DPR RI, Edi Purwanto, menggelar kegiatan sosialisasi empat pilar kebangsaan di Kelurahan Pematang Sulur, Kecamatan Telanaipura, Jambi. Kegiatan ini sosialisasi ini melibatkan Organisasi Keris Siginjai (OKS) Jambi yang bertujuan untuk memperkenalkan dan memperdalam pemahaman masyarakat tentang nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan NKRI.
Pada kesempatan tersebut, Edi Purwanto memberikan penjelasan mendalam mengenai sejarah dan proses perumusan Pancasila sebagai dasar negara. la mengungkapkan bahwa Pancasila bukan hanya sekadar semboyan, tetapi juga merupakan pedoman hidup yang mengarahkan bangsa Indonesia menuju kesatuan dan kemajuan.
Pancasila adalah hasil pemikiran para pendiri bangsa yang didasari oleh semangat kebersamaan dan gotong royong. Ini adalah landasan moral yang harus kita jaga dan terus sosialisasikan di masyarakat, ujar Edi.
Selain itu, sebagai Anggota Komisi V DPR RI ini juga menyampaikan tugas-tugasnya yang meliputi bidang infrastruktur, transportasi, dan pariwisata. la menjelaskan berbagai program yang telah dan akan diturunkan ke Provinsi Jambi, seperti pembangunan infrastruktur yang akan mendukung aksesibilitas dan perekonomian daerah.
Kami di Komisi V DPR RI berkomitmen untuk terus mendorong pembangunan yang merata di seluruh Indonesia, termasuk di Provinsi Jambi. Salah satunya melalui peningkatan infrastruktur yang mendukung sektor pariwisata dan ekonomi lokal, tambah Edi.