Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi C DPRD Provinsi Jatim Fuad Benardi melakukan kunjungan langsung ke wilayah Tengger Kandangan, Kecamatan Benowo, Surabaya, Minggu (27/4).
Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk tanggapan terhadap keluhan warga terkait limbah dari PT Suka Jadi Logam, perusahaan peleburan emas.
Fuad hadir sebagai wakil rakyat yang bertugas menyuarakan aspirasi masyarakat dan mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi warga.
Fuad Benardi tiba di lokasi dan langsung menemui warga yang terdampak limbah dari aktivitas peleburan emas. Ia didampingi para ketua RT dan RW setempat, termasuk Supriyono (RT 1), Atim Rudianto (RT 2), Mardi (RT 4), Rahmad (RT 5), serta Teguh Pujo Warsito selaku Ketua RW 6. Mereka menyampaikan keluhan mereka secara langsung kepada Fuad.