Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendorong adanya percepatan pelaksanaan vaksinasi kepada tenaga kesehatan guna mengantisipasi bertambahnya kasus COVID-19.
Sebenarnya ini bisa dilakukan percepatan-percepatan misalnya sistemnya bisa lebih disederhanakan, pengisian administrasinya bisa disederhanakan agar bisa lebih cepat, katanya di Semarang, Senin (18/1).
Ganjar menilai proses vaksinasi tahap pertama untuk tenaga kesehatan di Jateng berjalan lancar, tapi dirinya melihat masih ada hal yang harus dievaluasi yakni lamanya proses vaksinasi berlangsung.
Baca:Paryono Minta Masyarakat Tak Apatis AkanVaksinasi