Ganjar Kucurkan Rp10 Miliar Untuk Pertanian & Perikanan

Bantuan ini sebagai dampak pandemi COVID-19 terhadap sektor pertanian dan perikanan di Jawa Tengah.
Rabu, 02 September 2020 12:02 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Semarang, Gesuri.id - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bakal mengucurkan anggaran sebesar Rp10 miliar untuk membantu sektor pertanian dan perikanan yang terdampak pandemi COVID-19.

Hasil dari APBD Perubahan setidaknya pada sektor yang membutuhkan perhatian khusus seperti pertanian dan perikanan itu juga mendapat porsi yang bagus. Apalagi kedua sektor itu menjadi salah satu tumpuan perekonomian di Jateng saat pandemi, kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo usai mengikuti rapat virtual Evaluasi Penanganan COVID-19 yang dipimpin Presiden Joko Widodo di Kabupaten Purworejo, Selasa (1/9).

Ganjar mengatakan akan menggenjot kedua sektor tersebut sebagai salah satu instrumen peningkatan pertumbuhan ekonomi di Jateng.

Baca:Hore,GanjarResmikan BRT TransJateng Koridor IV

Baca juga :