Ganjar Minta Kemenkes Beri Alokasi Khusus Vaksin

Alokasi khusus vaksin COVID-19 bagi daerah-daerah yang capaian vaksinasinya masih rendah atau kurang dari 50 persen.
Selasa, 12 Oktober 2021 09:25 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo meminta Kementerian Kesehatan untuk memberikan alokasi khusus vaksin COVID-19 bagi daerah-daerah yang capaian vaksinasinya masih rendah atau kurang dari 50 persen.

Kami akan minta ke Kemenkes secara khusus untuk memprioritaskan daerah yang vaksinasinya di bawah 50 persen, besok suratnya akan kami kirimkan. Mudah-mudahan percepatan bisa dilakukan, katanya usai memimpin Rapat Evaluasi Penanganan COVID-19 di Provinsi Jawa Tengah di Semarang, Senin (11/10).

Hal tersebut disampaikan Ganjar menanggapi adanya daerah di Jateng yang capaian vaksinasinya di bawah 50 persen, sehingga masuk pada PPKM level 3. Oleh karenanya, banyak daerah yang protes karena level PPKM-nya naik dari dua menjadi tiga.

Baca:Sukses Tangani Covid-19, Jeje Diapresiasi Pusat

Baca juga :