Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bakal melaporkan pihak-pihak yang menyebarkan berita bohong atau hoaks terkait dengan virus corona jenis baru (COVID-19) kepada aparat penegak hukum karena dinilai sudah meresahkan.
Saya akan laporkan (penyebar hoaks, red) ke polisi, mungkin mereka niatnya main-main, tapi janganlah, katanya saat konferensi pers terkait penanganan dan perkembangan jumlah pasien COVID-19 di Semarang, Selasa (17/3).
Baca:Hardiyanto Bagikan Ratusan Masker Hand Sanitizer
Ganjar mengungkapkan telah menemukan beberapa gambar yang memelintir atau bahkan mengganti judul berita media daring, mulai dari soal liburnya para pekerja hingga dihapuskannya angsuran pinjaman di bank sebagai antisipasi penyebaran COVID-19