Gibran Apresiasi Perkembangan UMKM di Kota Surakarta

Gibran mengapresiasi perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Solo, meski pandemi COVID-19 belum berakhir.
Rabu, 22 September 2021 09:10 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surakarta, Gesuri.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengapresiasi perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Solo, Jawa Tengah, meski pandemi COVID-19 belum berakhir

UMKM di Solo makin maju, dari sisi pengemasan juga makin baik, katanya saat menghadiri acara kick off kerja sama antara Bank BJB dengan Pemkot Surakarta dengan sektor UMKM di Swiss-Bell Hotel Solo, Selasa (21/9).

Ia mengatakan salah satunya adalah produk kerupuk milik Ulamsari dari Kelurahan Semanggi, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo. Jika selama ini kerupuk dikemas ala kadarnya, oleh Ulamsari kerupuk tersebut dikemas dengan lebih baik.

Baca:GibranDapat Gelar Dari Keraton Kasunanan Surakarta

Baca juga :