Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Gilbert Simanjuntak bakal memanggil direksi Transjakarta, untuk menindaklanjuti aksi unjuk rasa operator Jaklingko.
Kita akan panggil untuk dialog ini Transjakarta, menyikapi apa yang mereka sampaikan, katanya, baru-baru ini.
Dia menjelaskan, pemanggilan jajaran direksi diperlukan untuk membuka permasalahan yang terjadi di tubuh Transjakarta.
Pasalnya, dalam tuntutan operator Jaklingko disebutkan adanya pembagian kouta yang tidak adil akibat permainan oknum anggota DPRD DKI Jakarta.
Apakah tuntutan yang mereka sampaikan itu memang begitu adanya atau memang hanya pengamatan sepihak. Kan kita enggak tahu. Bagaimana kita mau mengatakan sikap begitu, sementara Tranjakarta-nya kita belum dengar pendapat mereka, jelas Gilbert.