Gus Falah Pastikan Temuan Sumber Migas Baru Pertamina Wujudkan Target Nasional

Pemerintah menargetkan produksi gas mencapai 12 miliar standar kaki kubik per hari & produksi minyak 1 juta barel per hari pada 2030.
Kamis, 21 Desember 2023 06:24 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VII DPR RI Nasyirul Falah Amru (Gus Falah) menyatakan keberhasilan PertaminaEP (PEP) Regional Jawa Subholding Upstream Pertamina menemukan sumbermigasbaru diBekasi dan Indramayu, bisa mendorong terwujudnya target produksi migas pemerintah pada 2030.

Pemerintah menargetkan produksi gas mencapai 12 miliar standar kaki kubik per hari (BSCFD) dan produksi minyak 1 juta barel per hari pada 2030.

Baca:Ganjar-Mahfud Bersilaturahmi ke Kantor KWI

Gus Falah menyatakan, sumber migas yang ditemukan dari pengeboran dua sumur eksplorasi di Jawa Barat, yakni Sumur East Pondok Aren (EPN)-001 di wilayah kerja PEP Tambun Fild, Kabupaten Bekasi dan East Akasia Cinta (EAC)-001 di wilayah kerja PEP Jatibarang Field, Kabupaten Indramayu tersebut menunjukkan keseriusan Pertamina mendukung terrealisasinya target pemerintah.

Baca juga :