Surakarta, Gesuri.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mendorong para guru untuk beradaptasi dengan teknologi guna memenuhi tuntutan kebutuhan pembelajaran pada masa pandemi COVID-19.
Karena pandemi kan semua berubah cepat, terutama teknologi. Saya ke beberapa sekolah, masih ada beberapa guru yang belum menguasai aplikasi Zoom dan lain-lain, katanya pada upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional di Balai Kota Surakarta, Minggu (2/5).
Ia mengatakan bahwa pandemi memaksa para guru melakukan penyesuaian untuk memenuhi kebutuhan pembelajaran dari jarak jauh.
Baca:Hardiknas, Ganjar Hadiahi Daerah Terpencil Jaringan Internet