Hasanuddin: Penyelundupan Senjata Oleh Oknum Aparat Harus Ditindak Tegas! 

TB Hasanuddin juga berpesan kepada masyarakat agar tidak melakukan penjualan atau perakitan senjata. 
Minggu, 16 Maret 2025 05:52 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi I DPR RI Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin mengatakan, masalah penyelundupan senjata atau upaya-upaya yang dilakukan oleh separatis atau teroris dalam mendapatkan senjata itu melalui bebagai macam cara.

Pertama diselundupkan masuk Papua lewat jalur-jalur tikus, misalnya pantai, perbatasan melalui hutan dan sebagainya.

Baca:GanjarPranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas

Kedua, didapat dengan cara membeli atau didapat dengan cara membarter dengan para prajurit atau petugas, atau siapa saja yang bertugas di wilayah Papua. Kita tidak menutup kemungkinan ada oknum-oknum yang melakukan itu, mungkin bukan hanya senjata mungkin juga amunisi, granat, dan lain sebagainya, kata TB kepada wartawan di Jakarta, Kamis (13/3).

Baca juga :