Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan sosok pengganti almarhum Tjahjo Kumolo telah dibahas Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri selaku ketua umum dari partai yang mengusung Tjahjo Kumolo sebagai menteri.
Hal ini, lanjutnya, tentu dengan tetap menghormati hak prerogatif Presiden Jokowi dalam memilih nama menteri.
Baca:Sekjen Hasto: Banyak Negara Merdeka karena Pancasila
Untuk itu, menurut Hasto, pengisian jabatan Menteri PAN-RB sebaiknya tak perlu dipersoalkan sekarang. Sebab yang penting pemerintah (Kementerian PAN-RB) tetap berjalan dengan baik.
Kan sudah ada menteri ad interim yaitu pak Tito Karnavian (Menteri Dalam Negeri, red), ujar Hasto, Kamis (28/7).