Semarang, Gesuri.id - Tiga kelurahan di Kota Semarang yakni Kelurahan Wonosari, Kalipancur dan Kelurahan Bendanduwur akan dikembangkam oleh American Red Cross (Palang Merah Amerika) menjadi wilayah percontohan sistem peringatan terhadap bencana.
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada perwakilan American Red Cross dan masyarakat yang terlibat dalam proyek antisipasi bencana tersebut.
Baca: Hendi Inginkan MPLS Tak Ada Kekerasan
Politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa Hendi tersebut menututurkan jika keterlibatan pihak luar dalam pengembangan Kota Semarang adalah implementasi konsep pembangunan bergerak bersama yang diusungnya.
Butuh banyak keterlibatan untuk mewujudkan Semarang Hebat, ujarnya, Senin (30/7).