Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi III DPR RI Herman Herry mendorong pemerintah memperkuat Badan Narkotika Nasional (BNN) baik dari sisi legislasi, anggaran maupun infrastruktur.
Hal ini karena BNN adalah garda terdepan dalam penanganan kasus narkotika di Indonesia sehingga sangat penting untuk diperkuat.
Bagaimana bisa BNN kerja maksimal dalam menjalankan tugas kalau tidak didukung penuh oleh pemerintah. Bukan saja kemampuan SDM dan terobosan-terobosan tetapi juga teknologinya. Karena kejahatannya sudah makin canggih bahkan ada yang melibatkan pihak diluar negeri. ujarnya usai mempimpin pertemuan dengan Kepala BNN beserta jajaran di Sukabumi, Jawa Barat, Senin, (29/3).
Baca:Pemberantasan Narkoba,HermanMintaBNNLakukan Terobosan