HUT ke-725 Kota Surabaya, Risma Ungkap Rasa Duka

Pelaku serangan bom itu telah mencoba mengoyak semua hasil kinerja kolektif membangun kota dan bahkan sendi-sendi persatuan dan kesatuan.
Kamis, 31 Mei 2018 15:45 WIB Jurnalis - Alphan Dwi Cahyo

Surabaya, Gesuri.id - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memimpin resepsi puncak peringatan Hari Ulang Tahun ke-725 Kota Surabaya yang digelar di Taman Surya, Surabaya, Kamis (31/5).

Risma saat awal sambutan mengungkapkan rasa duka cita yang sedalam-dalamnya kepada keluarga korban musibah bom di Surabaya beberapa waktu lalu sebab para korban itu tidak bisa menikmati dan memperingati HUT Surabaya.

Baca:Risma Minta WargaSurabayaJangan Menyerah

Hari ini, kita merayakan HUT ke-725 Surabaya dengan hati yang terluka, karena sebagian saudara kita tidak dapat bersama memperingati dengan rasa syukur yang sepatutnya dipanjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa. Untuk itu, sekali lagi disampaikan rasa duka cita yang mendalam kepada keluarga para korban, kata Risma.

Menurut dia, para pelaku serangan bom itu telah mencoba mengoyak semua hasil kinerja kolektif membangun kota dan bahkan sendi-sendi persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca juga :