Ida Minta Usulan Pembangunan Trotoar Dikaji Ulang

Dikaji secara matang serta dibangun sesuai peruntukannya.
Senin, 21 November 2022 08:54 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Komisi D DPRD DKI Jakarta meminta pembangunan trotoar yang diusulkan pada Rancangan APBD DKI tahun 2023 sebesar Rp171 miliar dikaji secara matang serta dibangun sesuai peruntukannya.

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah menjelaskan, kajian mendalam tentang pembangunan trotoar perlu dilakukan agar tidak menyebabkan kemacetan. Banyak pelebaran trotoar di Jakarta justru mengurangi volume jalan.

Baca:IdaApresiasi Inovasi Yang Dilakukan Heru Budi Hartono

Penekanan kami bahwa harus ada pembuatan konsep bahwa pembuatan trotoar bisa efektif dan tidak membuat macet, ujar Ida Mahmudah dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (17/11).

Baca juga :