Banyuwangi, Gesuri.id - Bupati BanyuwangiIpuk Fiestiandani melepas jamaah umrah asal Banyuwangi dan sekitarnya yang berangkat dari Bandara Banyuwangi, dan pelepasan ini sebagai apresiasi atas inisiatif biro perjalanan umrah yang menjadikan Bandara Banyuwangi sebagai tempat pemberangkatan.
Jika biasanya harus ke Surabaya dulu, sekarang sudah tidak perlu jauh-jauh. Bisa berangkat dari daerahnya sendiri. Terima kasih kepada jamaah dan travel umrah yang telah menjadikan Bandara Banyuwangi sebagai tempat pemberangkatan, ujar Bupat Ipuk di Banyuwangi, Sabtu (5/3).
Selain itu, menurut dia, arsitektur Bandara Banyuwangi memang dirancang agar dapat dimanfaatkan oleh para jamaah umrah dan haji.
Baca:Indonesia Belum Bisa Cabut Aturan Pembatasan soal Covid-19