Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Kota Manado Jimmy Gosal mengapresiasi yang disampaikan masyarakat Teling Atas. Aspirasi tersebut didapat saat dirinya turun di beberapa titik di Kelurahan Teling Atas yakni lingkungan 4, 5 dan 6.
Dimana pada kesempatan itu masyarakat langsung menyampaikan keluhan terkait kondisi infrastruktur. Seperti jalan, drainase dan fasilitas umum lainnya.
Masyarakat menyampaikan langsung kepada saya saat bertemu. Ada banyak masukan. Dimana memang infrastruktur yang menjadi aspirasi itu memerlukan perbaikan, kata Gosal, Senin (17/3).
Gosal yang merupakan Ketua Komisi 4 mengaku, sebagai wakil rakyat dirinya berkomitmen memperjuangkan aspirasi warga tersebut.
Menurut Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan itu, masalah infrastruktur yang menjadi kebutuhan mendesak di Kelurahan Teling Atas di tiga lingkungan itu menjadi salah satu perhatian utamanya.
Lebih jauh diterangkannya, infrastruktur yang memadai bukan hanya mendukung kenyamanan masyarakat saja. Tetapi juga menjadi kunci dalam meningkatkan kualitas hidup warga Kota Manado.