Landak, Gesuri.id - Bupati Landak Karolin Margret Natasa memberikan arahan kepada 105 Pegawai Tidak Tetap (PTT) tenaga kesehatan tahun 2018 di Aula Besar Kantor Bupati Landak baru-baru ini.
Baca:KarolinAjak Kaum Ibu Menjadi PeloporKesehatan
Hadir dalam kegiatan tersebut Pj Sekda Landak, Alpius, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Landak Marsianus, Kepala Dinas Kesehatan Landak Magdalena Nuraini Sitinjak dan para Kepala Puskesmas se-Landak.
Dalam arahannya, Bupati mengatakan, para PTT tersebut merupakan tenaga honorer Pemkab Landak. Para tenaga PTT ini sudah bekerja hingga sembilan tahun.
Terimakasih saya ucapkan kepada tenaga PTT yang sudah melakukan pengabdiannya di Puskesmas, meski pun saya tau gaji tidak jelas, honor tidak jelas. Tapi para tenaga PTT ini masih bertahan di Puskesmas, ujar Bupati.