Kemunculan Jokowi Adalah Kemajuan Demokrasi Indonesia

Jokowi dianggap bukan berasal dari elit Indonesia yang kita kenal selama ini.
Rabu, 03 Juli 2019 12:19 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko mengatakan kemunculan Joko Widodo (Jokowi) sejak 2014 adalah kemajuan bagi demokrasi di Indonesia. Sebab, Jokowi adalah figur yang tidak berasal dari kelompok elit politik maupun elit bisnis negeri ini.

Hal itu dikatakan Budiman saat tampil sebagai pembicara dalam acara talkshow di sebuah stasiun televisi swasta, Selasa (2/7).

Baca:BudimanMinta Orang Yang Ancam MemenggalJokowiDitangkap

Pak Jokowi ini dianggap sebagai bukan liganya elit Indonesia, dia dianggap bukan berasal dari elit Indonesia yang kita kenal selama ini, kata Budiman.

Yang dimaksud kelompok elit disini, lanjut Budiman, adalah kelompok elit yang merupakan bagian dari trah politik tertentu. Kelompok elit itu bisa juga ditafsirkan sebagai elit intelektual maupun agama yang telah berkiprah lama dalam jagad sosial politik Indonesia.

Baca juga :