Kent Minta Anies Kerja Nyata Bukan Kebanyakan Drama!

Penanganan banjir akan bisa diatasi jika seluruh stakeholder bekerja dengan serius, cepat, tepat sasaran dan bertanggung jawab.
Kamis, 23 September 2021 09:16 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth meminta kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan tak perlu membanggakan diri dalam memamerkan alat berat di media sosialnya, yang diperlukan masyarakat Jakarta adalah kerja nyata dan tepat sasaran.

Tak perlu memamerkan alat berat, yang terpenting adalah realisasi kinerjanya. Masyarakat lebih melihat dari output-nya dibandingkan drama-drama atau pencitraan di media sosial, ujar Kenneth dalam keterangannya, Rabu (22/9).

Menurut pria yang akrab disapa Kent itu, penanganan banjir akan bisa diatasi jika seluruh stakeholder bekerja dengan serius, cepat, tepat sasaran dan bertanggung jawab. Pasalnya, hingga saat ini penanganan banjir tidak pernah terselesaikan dengan baik.

Kalau memang dikerjakan dengan kerja keras, serius dan bertanggung-jawab, saya rasa sedikit banyak permasalahan banjir ini bisa segera selesai. Pengerukan kali dan waduk ini harus betul-betul dikerjakan secara disiplin dan amanah, sering kali saya menemukan alat alat berat untuk pekerjaan pengerukan kali ini, hanya terparkir di pinggir kali atau waduk saja. Operator yang saya jumpai, kebanyakan bermalas-malasan, pas melihat saya, baru mereka panik dan memulai pekerjaannya kembali. Kalau seperti ini realitanya, berarti pengawasan dari kasatpelnya sangat kurang dan tidak maksimal serta sumber daya manusia yang di tunjuk sebagai operator alat berat ini, kurang amanah dan bertanggung jawab, tuturnya.

Baca juga :