Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi I DPRD Sumenep Darul Hasyim Fath berencana melakukanevaluasikapasitas dan kompetensi pegawai yang disesuaikan dengankualifikasiakademik. Dengan begitu, efektivitas kinerja abdi negara bisa lebih maksimal.
Ia mengaku, penempatan aparatur sipil negara (ASN) selama ini menjadiproblem. Sebab, dianggap banyak yang tidak sesuai dengan kualifikasi akademiknya. Sehingga, kerap diprotes oleh berbagai kalangan.
Hal ini sangat penting untuk segera dievaluasi, agar setiap pegawai mendapatkanjabatanyang sesuai dengan keahlian dan tingkat pendidikannya. Agar kompensasi yang diterima sejalan dengan tugas yang diemban, kata Darul, Rabu (12/2).
Politisi PDI Perjuangan itu menegaskan, posisi dan kompensasi yang diberikan kepada ASN selaras dengan latar belakang keilmuannya. Namun, fakta menunjukkan banyak ketidaksesuaian.
Darul mencontohkan, ada beberapa kasus ketidaksesuaian dalam pengisian jabatan PNS berdasarkan keahliannya.