Jakarta, Gesuri.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menyampaikan kinerja pemerintah di bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan menunjukkan peningkatan di beberapa bidang kendati masih ada hal yang harus diselesaikan.
Dari tahun ke tahun, pelaksanaan yang dikoordinasikan Kemenko-PMK dengan target yang bisa diselesaikan bertahap, ada jangka pendek, menengah, dan panjang, kata Menko Puan usai melakukan rapat dengan para menteri dan kepala badan bidang PMK di kantor Kemenko PMK Jakarta, Senin (11/2).
Baca:PuanIkuti Kirab Hari Lahir Kabupaten Banyumas
Puan mengatakan, koordinasi dalam Kemenko-PMK berjalan dinamis.
Bagaimana kami kompak, bergotong royong, bersinergi, dan berkoordinasi dengan dinamika yang ada. Tujuannya adalah satu, semua hal yang dilakukan semata-mata untuk kesejahteraan rakyat, katanya.