Kunker Novita Hardini Kawal Distribusi LPG 3 Kg untuk UMKM dan Dorong Pertamina Bertransformasi ke Green Industry

Dalam kunjungan tersebut, Novita Hardini berdiskusi dengan jajaran pimpinan Pertamina.
Selasa, 01 April 2025 20:00 WIB Jurnalis - Ali Imron

Surabaya, Gesuri.id -Anggota Komisi VII DPR RI, Novita Hardini, menegaskan agar distribusi LPG 3 kg yang tepat sasaran, khususnya bagi rumah tangga miskin dan para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM). Hal ini ia sampaikan dalam kunjungan kerja ke PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara (Jatimbalinus) pada Senin (24/3/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Novita Hardini, satu-satunya legislator perempuan dari Dapil 7 Jawa Timur (Trenggalek, Ponorogo, Pacitan, Ngawi, dan Magetan), berdiskusi dengan jajaran pimpinan Pertamina, termasuk Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus Aji Anom Purwasakti, serta pejabat lainnya.

Sebagai mitra pemerintah, Pertamina memiliki peran strategis dalam menjaga keberlanjutan energi dan mendukung pertumbuhan ekonomi hijau. Saya juga ingin memastikan bahwa LPG 3 kg benar-benar sampai ke masyarakat kecil dan pelaku usaha mikro kecil menengah tanpa hambatan, ujarnya.

Dalam kunjungan kerja tersebut, politisi fraksi PDI Perjuangan itu menyoroti tiga permasalahan utama dalam distribusi LPG bersubsidi: Pertama, penyalahgunaan Subsidi LPG 3 kg yang seharusnya diperuntukkan bagi rumah tangga miskin dan pelaku UMKM, masih sering dibeli oleh usaha menengah dan besar.

Kedua, potensi kelangkaan karena maraknya praktik penimbunan menyebabkan lonjakan harga di pasaran, sehingga merugikan masyarakat kecil dan pelaku UMKM. Ketiga, kurangnya sistem pendataan akurat sehingga pengawasan penerima manfaat masih lemah karena minimnya data valid, sehingga distribusi sulit dikontrol.

Baca juga :