Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi V DPR Lasarus berkelakar saat melihat para pimpinan perusahaan jalan tol duduk di balkon saat sedang rapat kerja. Kelakar itu terucap karena isu jalan tol sedang ramai dibahas terkait politik.
Baca;Pancasila Cup 2023 di Kuningan, M Nurdin Sumbang Bola Volley dan Jaring Net
Awalnya, Lasarus sedang memperkenalkan satu persatu tamu undangan yang hadir. Dia kemudian menyebutkan Direktur Pengembangan dan Operasi PT. Waskita Toll Road, Muhammad Sadali, dan Direktur Operasi PT. Jasa Marga, Fitri Wiyanti.
Kemudian PT. Waskita Toll Road Muhammad Sadali. Ya, tolong pak silahkan cari tempat duduk yang enak, pak. Kemudian PT Jasa Marga, Bu Fitri Wiyanti Direktur Operasi, kata Lasarus di Gedung DPR, Jakarta Pusat, baru-baru ini.