Jakarta, Gesuri.id - Kota Surabaya, Jawa Timur, berhasil meraih penghargaan ASEAN Environtmentally Sustainable City (ESC) kategori Udara Terbersih Kota Besar.
Kota Surabaya dinilai mampu mengatasi emisi, polusi, dan itulah yang kita lakukan di Surabaya, sehingga mendapatkan penghargaan ini, kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melalui siaran pers usai menerima penghargaan dalam acara The 5 ASEAN ESC Award and the 4 Certificate of Recognition di Jakarta, Kamis (21/10).
Baca:Hendi Tegaskan Belum Ada Pelarangan Pengambilan Air Tanah
Seusai menerima penghargaan itu, Wali Kota Eri mengatakan bahwa ada beberapa kategori dalam penghargaan ini, yaitu clean air, clean land, dan clean water. Sedangkan Kota Surabaya mendapatkan penghargaan dengan kategori clean air (udara bersih) di seluruh ASEAN.