Matindas Janusanti Rumambi Dukung Proyek Strategis Pembangunan Infrastruktur Sigi

Dalam kunjungannya ke Kabupaten Sigi, Matindas meninjau sejumlah proyek strategis yang menjadi prioritas pembangunan daerah.
Sabtu, 12 April 2025 04:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VIII DPR RI Dapil Sulawesi Tengah, Matindas Janusanti Rumambi mendukung Pembangunan infrastruktur Sigi.

Dalam kunjungannya keKabupaten Sigi, Matindas meninjau sejumlah proyek strategis yang menjadi prioritas pembangunan daerah. Salah satu proyek yang menjadi perhatian adalahTerminal TambuliSigi dan pembangunan gedung DPRD Kabupaten Sigi.

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan progres perencanaan serta kesiapan anggaran tahun 2026. Selain itu, infrastruktur lain yang mendukung konektivitas dan kesejahteraan masyarakat juga masuk dalam agenda pemantauan.

Kami di DPR RI akan terus mendorong pengalokasian anggaran yang dibutuhkan guna mempercepat kemajuan Sigi. Infrastruktur yang baik akan meningkatkan aksesibilitas dan menggerakkan ekonomi daerah, kata Matindas Janusanti Rumambi, dikutip pada Kamis (10/4/2025).

Bupati Sigi, Mohamad Rizal Intjenae, yang turut hadir dalam kunjungan tersebut menyambut baik dukungan dari pemerintah pusat.

Baca juga :