Cianjur, Gesuri.id-Menteri Sosial Tri Rismahari menginginkan anak-anak yatim piatu (YAPI) yang orangtuanya meninggal akibat gempa Cianjur agar memiliki cita-cita yang tinggi. Pernyataan tersebut disampaikan saat Mensos bertatap muka dengan anak-anak penerima bantuan YAPI di posko pengungsian gempa Cianjur di Lapangan Jagaraksa Warungkondang pada Jumat (16/12).
Baca:Sri Rahayu Ingin Program Kotaku Kurangi Kekumuhan
Jangan sampai anak-anak putus sekolah ya. Teruslah belajar, gantungkan cita-citamu setinggi tingginya. Jangan karena musibah ini membuat masa depan kalian semua pupus, kata Mensos yang disambut anggukan oleh anak-anak yang hadir.
Gempa Cianjur tidak hanya menyisakan duka mendalam bagi warga terdampak, tapi juga membuat anak-anak kehilangan pengasuhan orangtua. Sejak gempa melanda Cianjur pada 21 November lalu, Kemensos telah mendata setidaknya 30 anak yang kehilangan orangtuanya akibat gempa. Anak-anak tersebut telah diberikan bantuan YAPI berupa tabungan dengan nilai Rp200 ribu per bulan.