Mufti Ajak Masyarakat Pahami Empat Pilar Kebangsaan

Mufti Anam mengatakan, dalam beberapa tahun terakhir, bangsa Indonesia menghadapi beragam tantangan berat karena adanya pandemi.
Jum'at, 10 Maret 2023 12:09 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Pasuruan, Gesuri.id - Anggota MPR RI, Mufti Anam mengajak masyarakat untuk terus memahami dan menginternalisasi nilai-nilai dalam empat pilar kebangsaan ke kehidupan sehari-hari.

Dengan pesan-pesan yang terkandung dalam empat pilar kebangsaan, Insya Allah kita bisa selalu bersama-sama menghadapi berbagai tantangan bangsa, ujar Mufti saat menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Pasuruan.

Mufti Anam mengatakan, dalam beberapa tahun terakhir, bangsa Indonesia menghadapi beragam tantangan berat karena adanya pandemi. Berbagai sektor terdampak, mulai dari kesehatan, pendidikan, sosial, hingga ekonomi.

Baca:Bambang DH Gelar SosialisasiEmpat Pilardi Surabaya

Baca juga :