Nikolaus Beni: Rencana Pemkot Bangun PSEL di TPA Tamangapa Sangat Tepat!

Masalah di TPA Tamangapa sangat mengganggu kehidupan masyarakat karena mengeluarkan bau aroma yang kurang sedap dan sangat menyengat.
Sabtu, 22 Juli 2023 23:59 WIB Jurnalis - Ali Imron

Makassar, Gesuri.id - Nikolaus Beni, Bacaleg DPRD Kota Makassar dari PDI Perjuangan Kota Makassar untuk dapil IV yang meliputi Kecamatan Panakukkang dan Manggala mengatakan perencanaan Pemerintah Kota Makassar membangun sarana Pengelolaan Sampah Energi Listrik (PSEL) berlokasi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Tamangapa Kecamatan Manggala Kota Makassar, sangat tepat.

Baca;Adian: Tak Ada Alasan Jokowi untuk Tidak Mendukung Ganjar

Masalah persampahan di TPA Tamangapa sangat mengganggu kehidupan masyarakat di sekitarnya karena tumpukan sampah mengeluarkan bau aroma yang kurang sedap dan sangat menyengatindra penciuman manusia yang bermukim di wilayah Tamangapa dan sekitarnya juga warga yang melintas disekitar area TPA tersebut, ujar Nikolaus Beni yang pernah menjabat Direktur Umum PD Terminal Makassar Metro periode tahun 2015-2018, di sela-sela aktifitas chekup kesehatannya di rumah sakit Primaya kota Makassar, Sabtu (22/7).

Merujuk pada berita Harian Fajar 17 Juli 2023 bahwa pemerintah Kota Makassar akan segera melakukan kerjasama dengan pihak investor untuk pembangunan sarana PSEL di TPA Tamangapa sangat tepat dan diharapkan segera terealisasi untuk mengatasi persoalan sampah di Kota Makassar terkhusus di area TPA Tamangapa.

Baca juga :