Denpasar, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI,I Nyoman Parta memberikan apresiasi penggerebekan kegiatan seminar berbau investasi PT Gandem Marem Sejahtera (Gamara) oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) dan Mabes Polri di salah satu hotel di Kawasan Kuta, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung 5 Maret 2022.
Politisi dari Fraksi PDI Perjuangan ini meminta agar Bappebti terus meningkatkan radarnya agar tidak banyak jatuh korban dalam investasi berjangka ilegal.
Baca:NyomanParta: Tak Boleh Ada Pelecehan Pada Pekerja Bali
Saya berterima kasih kepada Bappebti yang telah melakukan penggerebekan di Kuta terhadap Gamara sehingga tidak terlalu banyak memakan korban lain, ujar Parta saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi VI DPR RI dengan Kepala Bappebti dan Dirut PT Kliring Berjangka Indonesia, Kamis (24/3).