Jakarta, Gesuri.id - Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta mengapresiasi langkah Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Jakarta Timur yang ikut menjaga stok darah dengan menggelar donor darah.
Sangat bagus dan membantu kami untuk menjaga stok darah di Jakarta yang setiap harinya membutuhkan 1.000 hingga 1.200 kantong darah, kata Ketua PMI DKI Jakarta, Rustam Effendi dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (28/1).
Menurut Effendi, banyak kegiatan PMI lainnya juga yang dapat membantu peningkatan kapasitas para kader seperti pelatihan pertolongan pertama, dan lainnya yang dapat bermanfaat bagi masyarakat.
Dalam kegiatan donor darah yang digelar pada Senin (27/1) itu, PMI DKI Jakarta berkolaborasi dengan DPC PDI Perjuangan Jaktim dengan mengumpulkan 298 kantong darah.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Jakarta Timur, Dwi Rio Sambodo mengatakan, aksi donor darah yang digelar di Kantor DPC PDI Perjuangan Jaktim itu dalam rangka memperingati HUT ke-52 PDI Perjuangan dan HUT Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.